Updating Results

OVO Indonesia

  • 500 - 1,000 employees

Akita Amelia

"Bekerja sebagai wealth management, aku jadi bisa dapat insight terkait investment, dan tergerak juga untuk investing sejak dini."

Perkenalkan dirimu dan latar belakangmu 

Kenalin aku Akita Amelia, dari jurusan Administrasi Publik Unpad angkatan 2018, dan sekarang lagi intern PT Visionet International atau dikenal sebagai OVO di bagian Wealth Management. Jadi di OVO itu, kalau misalnya buka aplikasinya, ada feature-feature seperti payment, investment, dll, nah kalau aku dibagian OVO Invest.

Bagaimana proses seleksi yang untuk posisi Wealth Management Intern di OVO?

Jadi aku nemu opprtunity magang ini di Linkedin, dan aku waktu itu belum ada spesifik mau intern dimana, jadi aku coba apply di semua yang direkomendasikan di section Jobs linkedin. Dan Wealth management itu kan financial banget, sedangkan jurusan administrasi publik lebih ke pemerintahan, organisasi, which is agak jauh koneksi nya, tapi puji Tuhan lulus tahap administrasi. Next, ada HR Interview, pertanyaannya seperti pertanyaan HR pada umumnya. Kemudian, aku dipanggil lagi buat user interview bersama senior manager dan manager dari divisi Investment. Pertanyaannya lebih ke ranah wealth management banget, dan karena ada beberapa hari dari HR call, aku mempersiapkan diri dengan jawaban-jawaban yang mungkin ditanyakan, seperti OVO invest itu apa, apa saja yang ada di dalamnya, apakah aku familiar dengan investing dan jenis-jenis dari investasi itu apa aja. Kurang dari seminggu kemudian, aku diberi tahu, mereka interested, mau agar aku lanjut dari situ.

Apa yang menjadi faktor pertimbanganmu saat memilih Wealth Management Intern di OVO?

Pertimbangannya, tentunya bagaimana reputasi perusahaan, kemudian alumni dari universitas itu ada berapa di OVO, terus aku lihat juga posisi wealth management in general itu sangat reputable, ada prestige-nya lah, faktor pendukung lainnya sih, karena sebelumnya aku belum pernah intern sama sekali, karena aku di kampus itu lebih fokus ke organisasi, lomba, student exchange, jadi ini pertama kalinya aku magang.Jadi aku mikirnya coba dulu aja, jangan dipikirin banget, yang penting ada pengalaman. Jadi aku gak harus magang di Top 5 most reputable company in Indonesia, soalnya aku ga apply ke OVO saja, aku apply ke banyak tempat dan puji Tuhan-nya OVO yang paling cepat kasih offering.

Bagaimana pengalamanmu ketika bekerja sebagai Wealth Management Intern di OVO?

Jadi aku mulai internship itu bulan Juni akhir, jadi ini sudah masuk bulan kelima sebagai wealth management intern. Tentunya pas bulan-bulan awal, aku masih adjusting dan masih banyak knowledge yang harus aku pelajarin terkait investment, kemudian masuk lebih dalam lagi dengan market research, competitive intelligence, karena di Indonesia sudah marak banget aplikasi-aplikasi investing, bagaimana kinerja mereka, kemudian bikin deck (seperti powerpoint/slides), kemudian tracking data yang berkaitan dengan invest. Jadi aku belajar banyak sih gak cuman terkait investment, tapi juga skill-skill microsoft yang sangat dibutuhkan, kemudian people skills, cara negosiasi dan ngobrol dengan orang, bagaimana cara kita ngomong dengan orang marketing supaya pesan yang ingin kita sampaikan sampai ke mereka. Pokoknya banyak pengalaman menarik, dan kurang lebih itu yang aku lakukan on daily basis.

Bagaimana training/pelatihan yang kamu dapatkan di posisi ini?

Untuk training khusus untuk investment itu gak ada, pengetahuan tentang investment itu aku serap dan cari sendiri. Tapi karena, OVO itu udah jadi anakan perusahaan Grab, dan Grab sering buat pelatihan gitu, dan aku sering diajakin, dan pelatihannya itu lebih ke general aja sih kek negotiation skill, communication skill, how we do a good presentation, intercultural communication, karena orang-orangnya pada diverse, kemudian ada pelatihan khusus intern, seperti How to Reach Your Goals at Your Internship, How to Develope Yourself with Internship, jadi lebih ke pelatihannya yang general gitu. 

Apa saja tugas utama dan lingkup kerja mu sebagai Wealth Management Intern di OVO?

Aku banyak tracking data baik itu daily atau weekly yang berkaitan dengan investment, bisa AUM, active investors, pertumbuhan dari masing-masing produk investment yang ada di OVO Invest itu seperti apa, kemudian bikin deck, contacting people yang berkaitan dengan investment, kemudian pekerjaan pada umumnya seperti making notes, MoM (Minutes of Meeting), dan karena ini start up lagi volatile dan agile banget, jadi ga kaget kalau misalnya hari ini ngerjain A, besoknya ngerjain B, karena kita keep on changing and adapting to new situation.

Menurutmu, apa saja hal yang kamu sukai sebagai Wealth Management Intern di OVO?

So far, aku suka belajar hal baru terkait investing, karena investing sangat menguntungkan kita dalam jangka panjang dan penting, dan karena aku berkenalan dengan orang-orang yang ahli dalam bidangnya yang sudah berbelas-belas tahun dalam dunia investment, jadi aku bisa dapat insight terkait investment itu first hand dari mereka, saham lagi bagaimana, mereka jadi encourage aku untuk investing dari dini.

Menurutmu, apa saja hal yang kamu kurang sukai /kekurangan sebagai Wealth Management Intern di OVO ?

Kita sebagai pelajar sudah punya jadwal to do list, dan ketika di dunia kerja, banyak hal yang di luar ekspektasi, seperti tiba-tiba datang suatu hal yang mesti dikerjakan, jadi tidak expect akan kerjaan itu. Karena start up itu benar-benar agile, jadi kita harus prepare untuk menghadapi ketidakpastian.

Gaji dan Benefit Wealth Management Intern di OVO

Karena masih magang, jadi tunjangan belum ada. Untuk numeration, tidak bisa dispill, namun cukup baik untuk intern, sepadan dengan tenaga yang kita keluarkan. 

Saran untuk para Fresh Grad/Mahasiswa yang ingin apply sebagai Wealth Management Intern di OVO?

Better if you know about investment first hand, karena itu bakal jadi advantage banget untuk masuk ke role ini, dan tertarik dengan dunia investment itu juga penting sih. Jadi ketika masuk role ini, sudah gak kaget, karena aku sendiri harus membiasakan diri dan belajar lagi.

 

Apply ke berbagai lowongan magang/internship yuk!