Updating Results

Sun Life Indonesia

  • 1,000 - 50,000 employees

Fahrian Hafizh

"Jurusan kuliah saya sama sekali tidak menjadi hambatan untuk saya mencoba hal baru"

Perkenalkan dirimu dan latar belakangmu 

Halo, perkenalkan nama saya Muhammad Fahrian Hafizh, biasa dipanggil Fahrian atau Rian. Saya adalah mahasiswa tingkat akhir di Universitas Padjajaran jurusan Sastra Rusia. Saya bekerja di Sun Life Financial Indonesia sebagai Material Development Intern yang tergabung dengan divisi People Development.

Bagaimana proses seleksi yang untuk posisi Material Development Intern di Sun Life Indonesia?

Sebelumnya saya sudah ada kontrak internship di Unpad International Office yang merupakan kantor informasi internasional dari Universitas Padjajaran yang mengurusi program-program seperti, IISMA atau Kampus Merdeka. Ketika saya di kantor international office tersebut, saya juga sambil mencari info internship di tempat lain. Lalu ada fase dimana setiap hari saya apply tiga lamaran kerja di tiga instansi yang berbeda. Saya terus menerus melamar kerja tanpa banyak berpikir, kasarnya saya menutup mata saja, perusahaan mana yang saya akan lolos untuk tahap berkas maupun interview. Fase tersebut merupakan fase dimana saya merasa desperate karena benar-benar belum ada company yang approve lamaran kerja saya. Kebetulan, Sun Life sedang open recruitment di posisi Material Development Intern dan saya langsung apply setelah itu saya lolos seleksi, di tahap ini ada empat orang lainnya setelah itu saya masuk ke tahap interview. Interview yang saya jalani adalah interview HR, interview user, lalu kembali interview dengan HR  Setelah saya lolos tahap interview saya langsung mulai bekerja di Sun Life. 

Bagaimana pengalamanmu ketika bekerja sebagai Material Development Intern di Sun Life Indonesia?

Pada saat saya memilih pekerjaan yang paling penting bagi saya adalah pengalaman walaupun tidak menutup kemungkinan juga bahwa gaji juga dibutuhkan, tetapi pengalaman merupakan hal utama untuk saya. Internship saya sebelum-sebelumnya itu WFH, jadi pada saat saya ada tawaran untuk internship di Mega Kuningan Jakarta saya tidak berpikir dua kali dan langsung sign contract. Saya langsung excited karena akhirnya saya mendapat kesempatan untuk mendapatkan pengalaman kerja langsung di sebuah gedung di Jakarta jadi bisa juga disebut sebagai “mas-mas yang bekerja di lokasi SCBD”. 

Disini saya bergabung di divisi People Development yang jika di ceritakan secara singkat merupakan divisi yang menghubungkan dari kantor head office dengan para agen asuransi dan juga insurance advisor di bank insurance di seluruh Indonesia. Jadi bisa dibayangkan bahwa divisi tempat saya ditempatkan ini, timnya harus berkoordinasi dengan agen-agen Asuransi Sun Life dari sabang sampai merauke dan yang dikerjakan setiap hari antara lain rekrutmen staff baru, memberikan training pada anak-anak baru, mengelola dan follow up kepada orang-orang yang mengalami kesulitan produk dan lain sebagainya. 

Sebagai material development intern, program/kegiatan yang saya jalani sehari-hari berhubungan dengan request dari atasan saya, misalkan seperti membuat desain untuk konten baru lalu menulis dan membuat draftnya terlebih dahulu dan nantinya membuat kerangka di canva setelah itu di upload. Jadi sebenarnya yang menjadi medium kerja saya itu ada tiga yaitu website, instagram, dan youtube. Secara garis besar, saya memegang kendali atas tiga konten tersebut. Saya merangkap banyak jabatan dimulai dari menulis, membuat draft, membuat plan, handle social media, dan mendesain. Walaupun banyak, tetapi saya bisa simpulkan bahwa disini menyenangkan. Dengan adanya posisi material development intern ini saya jadi mempunyai challenge yang cukup besar untuk explore banyak bidang. Terlebih lagi ini merupakan bidang yang berfokus di finance, investment, dan insurance yang mana jika dilihat dari jurusan saya sebagai mahasiswa jurusan sastra rusia saya menjadi cukup banyak belajar tentang dunia finance ini. 

Jurusan kuliah saya sama sekali tidak menjadi hambatan untuk saya mencoba hal baru. Faktor yang menjadi pendorong mungkin karena background sastra saya mengajarkan berdialek atau berkomunikasi dengan orang lain menggunakan tulisan, jadi untuk bercengkrama ringan dengan atasan maupun orang lain justru cukup menolong saya. Apa yang saya lakukan sekarang, cukup tertolong dengan kemampuan berbahasa yang saya miliki. 

Di Sun Life ini saya tidak mendapatkan formal training, training yang diberikan lebih mengarah kepada introduction terhadap sistem, insurance, dan workflow. Overall saya sangat senang bekerja disini, sayangnya bulan lalu saya full WFH karena saya sempat terpapar COVID dan juga dari kantor ada pengurangan karyawan sebanyak 25%. Kalau boleh berbicara jujur, saya lebih suka bekerja di kantor ketimbang dirumah karena lebih mudah untuk bertanya jika terjadi kendala-kendala yang berhubungan dengan pekerjaan serta terasa lebih fokus dan produktif karena lingkungan kantor yang mendukung. 

Apa saja tugas utama dan lingkup kerja mu sebagai Material Development Intern di Sun Life Indonesia?

Job desc saya adalah menyiapkan materi-materi training yang sudah disiapkan untuk dibuatkan booklet, desain, flyer, dsb. Saya bertanggung jawab dan berkoordinasi di bidang material tersebut.  Sebagaimana asuransi pada umumnya, di Sun Life ini perusahaan mempunyai produk-produk baik dari yang konvensional maupun yang syariah. Hal ini terbagi lagi menjadi bank dan non bank. Bisa dibayangkan cukup banyak produk baru yang tim saya harus develop dan cari tahu. Setiap ada produk baru, kami diharuskan membaca dan membuat draft nya karena bahasa asuransi itu biasanya tidak mudah untuk dimengerti oleh orang awam. Penggunaan bahasa asuransi ini harus disimplifikasi untuk para agen asuransi agar mereka dapat mampu menjelaskan kepada customer dan client dengan bahasa yang lebih friendly. Jadi tugas saya adalah menjembatani office dalam membuat konten-konten agar mudah dimengerti. Hal ini karena para agen asuransi tidak boleh salah dalam memberikan informasi karena dikhawatirkan client maupun customer kecewa. 

Menurutmu, apa saja hal yang kamu sukai sebagai Material Development Intern di Sun Life Indonesia?

Hal yang saya sukai di Sun Life yang pertama adalah rekan-rekan kerja saya sangat menyenangkan dan seru karena pembawaan mereka yang luwes. Jika saya sedang lunch break dengan mereka, saya benar-benar bisa tertawa terbahak-bahak karena lelucon mereka. Saya sangat enjoy bekerja dengan mereka dan hal yang saya respect dari mereka adalah mereka bisa bercanda pada saat lunch break tetapi ketika sudah mulai bekerja mereka bisa fokus langsung menjelaskan produk, menjelaskan planning untuk kuartal satu dan berikutnya dengan profesional. Saya jadi belajar untuk membagi porsi antara bekerja dan bersosialisasi dengan orang lain.  

Menurutmu, apa saja hal yang kamu kurang sukai /kekurangan sebagai Material Development Intern di Sun Life Indonesia?

Sejauh ini belum ada hal yang saya kurang sukai selama bekerja di Sun Life. Mungkin karena bekerja dari rumah dan itu lumayan menghambat saya untuk dapat berkoordinasi lebih baik lagi. Tetapi, sejauh ini not bad at all.

Gaji dan Benefit Material Development Intern di Sun Life Indonesia

Dari segi gaji, gaji yang saya terima cukup well-paid dan sudah cukup memenuhi ekspektasi saya karena workload yang diberikan kepada saya sebagai intern serta belum banyaknya responsibility sudah sepadan dengan upah yang diberikan. Untuk nominalnya berkisar di Rp 1.500.000 untuk gaji pokok yang dihitung berdasarkan kehadiran (tidak dihitung WFH), sama seperti UMR di provinsi Jawa Tengah. Saya juga diberikan allowance lainnya seperti communication allowance sebesar Rp 250.000 lalu saya dapat kartu parkir dan juga setiap hari senin saya antigen swab. 

Saran untuk para Fresh Grad/Mahasiswa yang ingin apply sebagai Material Development Intern di Sun Life Indonesia

Jika berbicara dari konteks yang sama seperti posisi dan tempat bekerja saya di Sun Life, yang terpenting adalah memperbagus CV kalian menjadi proper dan profesional. CV yang bagus bukan berarti harus banyak pengalaman tetapi tahu apa yang baik dan tidak baik untuk ditulis di CV. Maksimalkan CV online kalian di beberapa portal job yang kalian miliki karena kita tidak bisa bergantung dengan satu portal job saja. Cari juga info-info magang atau pekerjaan lewat sosial media lain. Jangan pernah patah semangat jika ditolak magang karena masih banyak kesempatan lain. Untuk di divisi saya sendiri, harus mahir berkomunikasi in terms of menghubungkan antara kantor dan agen dan juga menghubungkan antara orang-orang di kantor itu sendiri.

Apply to Intern Jobs - Prosple

 

Share cerita pengalamanmu bekerja ke temanmu, yuk! Kamu juga bisa berbagi cerita pengalaman kamu bekerja di perusahaan via link ini. Selain itu, kamu juga bisa apply ke lowongan kerja yang tersedia di sini.